Article Detail

KEGIATAN BAKTI SOSIAL OLEH OSIS TARAKANITA PULORAYA


Sinar surya begitu bersemangat menyinari. Sinarnya membuncah di Pelataran Plaza Sekolah Tarakanita Pulo Raya. Sekolah Tarakanita Pulo Raya sebagai sekolah yang terintegrasi yaitu SD Tarakanita 2, SMP Tarakanita 1, dan SMA Tarakanita 1 berlokasi di Jl.Pulo Raya 1V/17, Kebayoran pada Sabtu 11 Maret 2023 tampak ramai oleh antusias warga sekitar. Sejak pagi sekitar pukul 08.30 WIB terlihat antrean di beberapa bagian pelayanan.

Sekolah-sekolah di bawah naungan Yayasan Tarakanita berusaha untuk terus menghidupi nilai-nilai ke-Tarakanita-an, diantaranya adalah nilai compassion. Nilai-nilai yang dijunjung dalam compassion ini antara lain, sikap peduli, solider, dan rela berbagi dengan mereka yang lemah, miskin, menderita (jasmani-rohani) dan tersisih tanpa membeda-bedakan sebagai sesama ciptaan Allah.

Kita semua adalah makhluk sosial. Hal tersebut dikuatkan dengan pernyataan Kepala SD Tarakanita 2, Ignatius Purwanto.

“Latar belakang diadakannya bakti sosial ini adalah sebagai bentuk aktualisasi diri dalam menghidupi nilai-nilai Tarakanita, dimana nilai-nilai tersebut diharapkan bukan hanya sekadar teori pada saat pembelajaran saja melainkan juga dihidupi dalam kehidupan nyata,” ungkapnya pagi itu seraya memerhatikan bapak-ibu guru yang juga hadir mendampingi anak-anak OSIS.

Bakti sosial yang melibatkan IniTarki (alumni), FKKSKM, OSIS SMP Tarakanita 1, OSIS SMA Tarakanita 1 dan peserta didik SD Tarakanita 2 serta seluruh anggota Sekolah Tarakanita Pulo Raya memberikan beberapa pelayanan seperti cek Kesehatan, pembagian vitamin, pembagian sembako, thrift shop, lomba mewarnai untuk anak-anak serta games seru yang juga memeriahkan acara.

Sambutan Sr Pauleta, CB selaku Kepala SMA Tarakanita 1, yang membuka secara resmi kegiatan bakti sosial rupanya mampu membius siapa saja yang hadir di plaza sekolah.

“Indahnya berbagi kasih dengan kebahagian akan menjadi berkat,” tutur Sr Pauleta dalam sambutannya.

“Hal itu terlihat ketika hilir-mudik keramaian dari pancaran aura bahagia dari sorot mata yang berbinar. Bahkan Pak Surip salah seorang warga yang dihubungi oleh penulis tampak berkaca-kaca sembari berkata, “Alhamdulilah, saya senang sekali bisa diundang ke acara ini, karena saya dapat sembako, saya juga ingin sekali cek kesehatan mumpung gratis”.


Meski di balik layar, untuk mengupayakan kelancaran acara ini, tentu ada upaya kerja keras yang harus dilakukan pihak terkait. Ketua OSIS SMA Tarakanita 1, Yashinta Daniela Florentina Palapia yang juga turut hadir memberikan pelayanan mengatakan bahwa tanpa kerja sama dan komunikasi yang baik, mungkin acara ini akan sulit dilakukan.

“Tetapi karena kita berusaha dan juga terus memberikan senyum terbaik itulah yang menghasilkan energi positif untuk membuat acara ini berjalan dengan baik.”

Sementara itu, Moses Antonov Sirait selaku Ketua OSIS SMP Tarakanita 1 menambahkan kalau kegiatan ini selain menambahkan kebahagian warga, juga meningkatkan kebersamaan anggota OSIS yang saling terlibat dan melibatkan diri.

“Kami juga berterima kasih kepada para donator, terutama orang tua yang sudah mau memberikan bantuannya.”

Rupanya selain menghidupi nilai Compassion, aksi bakti sosial ini juga merupakan wujud dari Gerakan Aksi Puasa Pembangunan (APP) dimana saat ini umat Katolik sedang dalam masa berpantang dan berpuasa.

Tonton Video Dokumentasi

Emaculata Catur Tuhu selaku Kelapa SMP Tarakanita 1 mengungkapkan, “Dalam rangka APP, Sekolah Tarakanita yang merupakan sekolah Katolik tentu saja ingin memberikan dampak kepada warga sekitar dengan memberikan layanan kegiatan bakti sosial ini.”

Sejalan dengan itu, Ibu Henny seorang warga RT 09 yang terlihat membawa tentengan sembako saat ditemui penulis mengungkapkan rasa bahagia dan harapannya.

“Semoga Sekolah Tarakanita bisa lebih maju sehingga bisa terus melakukan kegiatan seperti ini lagi,” katanya sambil tersenyum.

“Ya dan amin. Semoga Sekolah Tarakanita Pulo Raya semakin diberkati agar menjadi saluran berkat bagi semua orang,” tandas Willibrordus Agus Widodo selaku Pembina OSIS SMP Tarakanita 1. (Riska Irene Simatupang)

Baca https://www.kalderanews.com/2023/03/hidupi-nilai-compassion-dan-gerakan-app-sekolah-tarakanita-pulo-raya-bakti-sosial-untuk-warga-sekitar/

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment