news
Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS SMP Tarakanita 1 berlangsung pada Rabu, 20 Februari 2019 di aula SMP Tarakanita 1, dan Kamis-Jumat, 21-22 Februari 2019 di Main Adventure, Cibaruyut, Bogor. LDK ini diikuti oleh 25 siswa calonpengurus OSIS periode 2019-2020. Latihan ini dimaksudkan untuk memberikan bekal kepada calon Pengurus OSIS agar pada saatnya nanti para siswa bisa menjalankan penugasannya dengan baik.
Sebagai kegiatan kesiswaan terakhir yang dilaksanakan di luar sekolah, Retret siswa kali ini dilaksanakan di Gedung Sasono Mulyo Depok dan di bimbing oleh Romo Gusti, CSsR. Retret siswa ini berlangsung pada Rabu-Jumat, 13-15 Februari 2019. Turut mendampingi para wali kelas 9, Ibu Martha Sutanti dan Ibu Emaculata Catur Tuhu Setyorini serta Waka Kesiswaan Bp. Agus Yuli Kristyanto.
Jakarta Selatan, SMP Tarakanita 1 – Mempersiapkan sebuah kegiatan kadangkala menyita waktu begitu banyak, demikian juga seluruh karyawan SMP Tarakanita 1 pada hari Rabu, tanggal 2 Agustus 2017 pukul 07.30 – 04.00 dini hari mempersiapkan seluruh kebutuhan untuk kegiatan Akreditasi sekolah yang akan dilaksanakan pada hari Kamis – Jumat tanggal 3 – 4 Agustus 2017. Dalam persiapan tersebut seluruh karyawan SMP Tarakanita 1 turut terlibat.